Legenda kuno menceritakan, suatu kali Raja Salomo meminta seorang tukang emas membuat cincin dan menuliskan cincin itu dengan kata-kata yang akan tepat dan benar di segala situasi dan waktu.
Sebulan kemudian, tukang emas itu membawakan raja sebuah cincin emas bertuliskan, "Ini pun akan berlalu."
Ketika dilanda masalah, raja membaca tulisan di cincin itu dan menjadi bersemangat kembali. Begitu pula ketika mengalami hari istimewa yang sangat indah, raja pun membaca tulisan yang sama di cincin itu dan bersikap rendah hati untuk kembali pada realitas.
(Dari: Buku Rangkaian Kisah Bermakna - 100 Cerita Bijak jilid ke-6, karya Brian Cavanaugh, T.O.R. Penerbit Obor, 2004)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar