Cari Blog Ini

Kamis, 16 Februari 2012

Ketakutan Terbesar

Tanya: Apakah meditasi bisa berbahaya, misalnya batin menjadi kacau, mengalami halusinasi dan kesurupan?

Jawab: Banyak orang tidak paham apa itu meditasi, sehingga memegang anggapan yang salah. Mereka pikir, orang bisa kemasukan roh atau kesurupan. Pandangan salah ini membuat orang takut. Ketakutan yang paling besar adalah menghadapi dirinya sendiri dan membiarkan diri sendiri lenyap. 

Sesungguhnya, memahami diri sendiri dari saat ke saat secara terus-menerus, dan membiarkan diri lenyap adalah pembebasan. Banyak orang ingin bebas, tetapi kenyataannya tidak sungguh-sungguh mau bebas. Banyak orang ingin berubah, namun tidak sungguh-sungguh mau berubah. Yang dicari hanya hiburan atau ketenangan, bukan pembebasan atau perubahan fundamental.

(Dari: Buku Meditasi sebagai Pembebasan Diri, karya J. Sudrijanta, S.J. Penerbit Kanisius, 2011) 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar