Setiap tahap kehidupan, dari masa kanak-kanak ke pernikahan, dan usia lanjut, membutuhkan semacam penyerahan atau kerelaan untuk melepaskan. Lihatlah anak-anak yang bermain layang-layang di tanah lapang. Layang-layang tak mungkin dapat terbang tinggi, kalau ia tidak dilepaskan.
Demikian juga dalam hidup sehari-hari. Ada saatnya kita harus melepaskan sesuatu, agar dapat maju. Orang yang tetap berpegang pada masa lampau, dapat menjadi lumpuh dalam hidupnya.
Keberanian untuk melepaskan dapat membebaskan kita dari kesalahan. Dengan melepaskan, kita pun membebaskan orang lain. Seekor burung harus terbang melanglang angkasa raya, tak hanya mendekam dalam sarang. Air sungai menurut hakikatnya harus terus mengalir.
(Dari: Buku Waktu - Seri Hari Ini 004, karya Abba Tresnanto. Penerbit Nusa Indah, 1984)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar